Pihak Kepolisian Hong Kong pada tanggal 29 Mei 2021 pukul 20.23 mendapatkan sebuah laporan bahwa seorang laki-laki jatuh dari Wing Fok Centre Block 2, Fanling. Kemudian pihak Kepolisian tiba di lokasi dan menemukan seorang pria berusia 62 tahun meninggal akibat jatuh dari gedung tersebut dan juga menemukan pria lain berusia 88 tahun meninggal pada sebuah unit di gedung yang sama.
Pihak Kepolisian menemukan bahwa hubungan ke 2 pria tersebut adalah mertua dan menantu. Terdapat beberapa luka pada bagian badan, kepala, kaki tangan mertua dan juga menemukan sebuah palu di sebelahnya. Dicurigai bahwa luka tersebut adalah akibat hantaman benda keras. Pada unit tersebut terdapat sebuah kisi-kisi jendela yang terlepas, diperkirakan menantu tersebut melompat dari jendela ini dan jatuh ke bagian lantai dasar.
Namun demikian, pihak Kepolisian tidak menemukan surat atau pesan pada lokasi kejadian yang terkait dengan bunuh diri , maka mereka akan membuat kesimpulan kematian ke 2 pria ini setelah melakukan autopsi. Regional Crime Unit (3) bagian Distrik Taipo dari pihak Kepolisian akan menangani kasus tersebut.
Berdasarkan informasi, unit kejadian tersebut adalah miliki bersama ke 2 pria ini dan terdapat 4 penghuni termasuk ke 2 pria ini, istri dari menantu dan anak laki-laki dari mertua. Sewaktu peristiwa ini terjadi, istri dari menantu dan anak laki-laki dari mertua sedang tidak berada di rumah.
Hotline pencegah bunuh diri di Hong Kong:
Sumber: Berbagai media utama lokal Hong Kong