Penambahan kasus positif Covid-19 di Hong Kong hari ini (17 Maret 2021) sebanyak 11 kasus. 3 kasus impor dan 8 kasus lokal termasuk 2 kasus yang tidak diketahui sumber penularannya. Jumlah Covid-19 di Hong Kong sampai saat ini menjadi 11341 kasus.
Kasus impor hari ini (3 kasus)
- 2 orang datang dari Filipina.
- 1 orang kembali dari Bulgaria.
Kasus lokal hari ini (8 kasus)
- 5 orang terkait dengan kluster penularan Ursus Fitness Sai Ying Pun termasuk 1 pengunjung dan 4 orang yang mempunyai kontak dekat dengan mereka.
- 1 anak perempuan berusia 3 tahun dan sekolah di Woodland Montessori Pre-school, On Fung Building, Kennedy Town. Anak tersebut merupakan salah satu anak dari petugas Konsulat Amerika Serikat yang telah dinyatakan positif sebelumnya.
- 1 pria berusia 27 tahun bekerja sebagai seorang bartender di sebuah bar di G/F., Pinnacle Building, 9 Ship Street, Wan Chai. Pria tersebut tinggal di Kwan Yick Building Phase 3 Block A, Sai Ying Pun dan pernah mengunjungi Iclub Sheung Wan Hotel.
- Dan lainnya.