Tahukah Anda? Tentara China Di Hong Kong Hanya Diperbolehkan Keluar Markas Sekali Dalam 1 Tahun
Sejak tanggal 1 Juli 1997 mulai pukul 00.00, tugas pertahanan keamanan Hong Kong diserahkan oleh Angkatan Bersenjata Britania Raya kepada Tentara Pembebasan Rakyat China 中國人民解放軍 (jung1 gwok3 yan4 man4 gaai2 fong3 gwan1). Namun banyak yang bertanya mengapa selama ini hampir tidak pernah melihat tentara China yang berseragam muncul di tempat umum Hong Kong? Apakah mereka tidak mempunyai libur selama mereka bertugas di Hong Kong?
Pada masa penjajahan Britania Raya atas Hong Kong, tentara Britania Raya yang bertugas di Hong Kong diperbolehkan mengenakan seragam tentara atau baju biasa untuk keluar markas sewaktu berlibur. Setelah kedaulatan atas Hong Kong diambil kembali oleh China, pemerintah China memberikan banyak peraturan-peraturan yang berbeda untuk tentara China yang bertugas di Hong Kong dibandingkan dengan tentara-tentara di dalam Daratan China.
Pada umumnya setiap tentara China pangkat biasa mempunyai masa tugas di Hong Kong hanya 1 tahun dan yang mempunyai pangkat lebih tinggi sekitar 4-5 tahun dan dapat berlibur kembali ke kota asalnya selama 1 bulan dalam setahun. Namun mereka hanya mempunyai 1 kali kesempatan untuk berlibur di Hong Kong yaitu pada hari sebelum mereka menyelesaikan tugasnya dan kembali ke Daratan China dengan disertai syarat tidak boleh mengenakan seragam tentara.
Markas Tentara Pembebasan Rakyat China di Hong Kong
Saat ini terdapat sebanyak 6000 – 12000 Tentara Pembebasan Rakyat China yang bertugas di dalam wilayah Hong Kong dan mereka terbagi di 12 lokasi yaitu:
- Central Barracks, Admiralty
- Ching Yi To Barracks, Admiralty
- Kowloon East Barracks, Kowloon City
- Stanley Barracks, Stanely
- Western Barracks, Mid-Level
- Stonecutter Barracks, Ngong Shuen Chau
- Shek Kong Airfield / Shek Kong Barracks, Shek Kong
- San Tin Barracks, Yuen Long
- Tam Mei Barracks, Yuen Long
- Gallipoli Lines, Fanling
- Burma Lines, Fanling
- Gun Club Hill Barracks Kowloon, Jordan