Tahukah Anda? Yuen Long Ada Sebuah Wihara Dibangun Oleh Seorang Anak Untuk Ibu Tirinya Tahun 1430
Wilayah New Territories adalah lokasi tempat tinggal penduduk pertama Hong Kong, oleh sebab itu wilayah tersebut masih terdapat banyak bangunan peninggalan ratusan tahun bahkan ribuan tahun yang lalu. Di distrik Yuen long terdapat sebuah wihara sekaligus akademi Buddhis khusus wanita bernama Ling To Monastery 靈渡寺 yang didirikan pada masa kaisar ke-5 Dinasti Ming 明朝 Xuande 宣德 yaitu sekitar tahun 1426 - 1435.
Ling To Monastery juga merupakan salah satu dari 香港三大古剎 (heung1 gong2 saam1 daai6 gu2 chaat3) yaitu 3 wihara tertua di Hong Kong. Wihara lainnya yaitu Tsing Shan Monastery 青山禪院 (ching1 saan1 sim4 yun2) yang pernah diceritakan pada artikel sebelumnya dan Ling Wan Monastery 凌雲寺 (ling4 wan4 ji6).
Ling To Monastery pada mulanya didirikan oleh seorang penduduk dari keluarga besar marga Dang 鄧 di daerah Kam Tin yang bernama 鄧欽 (dang6 yam1) untuk ibu tirinya. Pada waktu itu wihara tersebut diberi nama 凌雲靜室 (ling4 wan4 jing6 sat1). Pada tahun 1822 wihara tersebut diperbaiki dan namanya diubah menjadi nama yang digunakan sampai sekarang yaitu Ling Wan Monastery 凌雲寺 (ling4 wan4 ji6).
Pada tahun 1934 seorang biarawati dengan nama Buddhis 妙參法師 (miu6 sam1 faat3 si1) memulai sebuah akademi Buddhis khusus wanita. Sampai saat ini Ling Wan Monastery merupakan satu-satunya akademi Buddhis wanita di Hong Kong.
Ling To Monastery terletak di Sheung Tsuen, Yuen Long. Lokasi tersebut dapat ditempuh dengan bus nomor 64K dari stasiun MTR Tai Wo atau Stasiun MTR Kam Sheung Road.