Hong Kong Observatory (香港天文台) menyatakan Atsani telah menguat menjadi sebuah badan tropis dan akan menguat menjadi sebuah topan tropis. Diperkirakan Atsani akan memasuki wilayah 800km Hong Kong keesok hari (6 November 2020) dan memasuki wilayah 400km Hong Kong pada tanggal 7 November 2020.
Badai Topan Atsani Tiba-Tiba Membelok Dengan Jalur Lebih Mendekati Hong Kong
Minggu ini terdapat 2 topan tropis yang akan melewati wilayah Hong Kong yaitu Goni dan Astani. Goni telah melemah menjadi sebuah topan tropis, diperkirakan akan melewati wilayah 800 km Hong Kong pada malam hari ini (2 November 2020) dan tidak akan membawa dampak terhadap Hong Kong. Sebaliknya Astani telah menguat menjadi sebuah badai tropis dan tiba-tiba mengambil jalur yang akan berputar 360 derajat di wilayah timur Luzon dalam hari ini kemudian mengambil arah jalur ke arah barat yang akan lebih mendekat kepada wilayah Hong Kong.
2 Topan Tropis Kemungkinan Memasuki Wilayah Hong Kong Minggu Depan
Topan Tropis Goni telah menguat menjadi sebuah topan super dan sedang berada di sekitar 1200km wilayah Manila bagian timur. Goni sedang bergerak dengan kecepatan 15 km/jam menuju arah barat kepada wilayah Luzon dan diperkirakan akan melewati wilayah 700km Hong Kong pada tanggal 3 November 2020 pagi hari.
Musim Topan Tropis Terus Berlanjut. Molave Mendekati Hong Kong 27/28 Oktober 2020
Setelah topan tropis Nangka dan Saudel meninggalkan Hong Kong, diperkirakan sebuah depresi tropis sedang terbentuk dan akan dinamakan Molave akan mendekati Hong Kong pada tanggal 27 atau 28 Oktober 2020.
Semua Sinyal Topan Tropis Di Hong Kong Telah Dibatalkan (24 Oktober 2020, 09.10)
Topan Tropis Saudel telah menjauh dari wilayah Hong Kong, maka Hong Kong Observatory (香港天文台) pada hari ini (24Oktober 2020) pukul 09.10 membatalkan semua sinyal topan tropis di Hong Kong.
Topan Tropis Sinyal No. 3 Di Hong Kong (23 Oktober 2020 Pukul 00.20)
Hong Kong Observatory (香港天文台) hari ini (23 Oktober 2020) pada pukul 00.20 menaikan sinyal Topan Tropis menjadi no. 3. Topan tropis Saudel sedang berarda di jarak 520 km dari arah selatan-tenggara wilayah Hong Kong.
Topan Tropis Sinyal No. 1 Di Hong Kong (22 Oktober 2020 Pukul 17.40). Saudel Memasuki 800KM Wilayah Hong Kong
Hong Kong Observatory (香港天文台) hari ini (22 Oktober 2020) pada pukul 17.40 mengeluarkan Topan Tropis sinyal no. 1 yang berarti sebuah topan tropis telah memasuki 800 km wilayah Hong Kong.
Topan Tropis Saudel Memasuki 800 KM Wilayah Hong Kong. Kemungkinan Besok Topan Tropis Sinyal No.1
Topan Tropis Saudel pada siang hari ini (21 Oktober 2020) telah memasuki 800 Km wilayah Hong Kong. Berdasarkan ramalan jalur dan kecepatan Saudel sekarang, Hong Kong Observatory (香港天文台) akan mempertimbangkan untuk mengeluarkan Topan Tropis sinyal no.1 pada esok hari (22 Oktober 2020) sekitar sore atau malam hari.
Musim Topan Tropis Belum Berakhir. Sebuah Topan Tropis Akan Memasuki 800 KM Wilayah Hong Kong 21 Oktober 2020
Menurut Hong Kong Observatory (香港天文台) sebuah depresi tropis yang sedang berada pada perairan timur Filipina telah menguat menjadi sebuah badai tropis. Badai tropis tersebut diperkirakan akan menuju arah barat laut dengan kecepatan 25 km/jam dan akan menguat menjadi sebuah topan tropis dalam 2 hari ini.
Semua Sinyal Topan Tropis Di Hong Kong Telah Dibatalkan (14 Oktober 2020, 02.40). Peringatan Angin Muson
Topan Tropis NANGKA telah menjauh dari wilayah Hong Kong, maka Hong Kong Observatory (香港天文台) pada hari ini (14 Oktober 2020) pukul 02.40 membatalkan semua sinyal topan tropis di Hong Kong.
Topan Tropis Sinyal Telah Turun Menjadi No. 3 (13 Oktober 2020 Pukul 19.40)
Topan Tropis NANGKA mulai menjauh dari wilayah Hong Kong dan sekarang terletak sekitar 520 km pada arah barat daya Hong Kong, maka Hong Kong Observatory (香港天文台) pada hari ini (13 Oktober 2020) pukul 19.40 menurutkan sinyal topan tropis dari no. 8 menjadi no. 3.
Topan Tropis Sinyal No. 8 Di Hong Kong (13 Oktober 2020 Pukul 05.40)
Topan Tropis NANGKA sekarang berada pada 450 km dari arah selatan barat daya Hong Kong dengan kecepatan 22 km/jam menuju arah pulau Hainan dan semakin menguat, maka Hong Kong Observatory (香港天文台) pada hari ini (13 Oktober 2020) pukul 05.40 menaikan topa tropis sinyal no. 3 menjadi no. 8.
Topan Tropis Kemungkinan Naik Menjadi Sinyal Nomor 3 Sekitar Siang s/d Sore Hari Ini (12 Oktober 2020)
Hong Kong Observatory (香港天文台) menyatakan bahwa angin tropis (yang akan diberikan nama NANGKA setelah berkembang menjadi sebuah topan tropis) semakin menguat dan Hong Kong Observatory akan mempertimbangkan menaikan sinyal nomor 1 menjadi nomor 3 pada siang s/d sore hari ini (12 Oktober 2020).
Topan Tropis Sinyal 1, Memasuki Jarak 800KM Wilayah Hong Kong (11 Oktober 2020 Pukul 20.40)
Hong Kong Observatory hari ini (11 Oktober 2020) pada pukul 20.40 mengeluarkan Topan Tropis Sinyal 1, yang berarti sebuah depresi tropis memasuki jarak 800km wilayah Hong Kong.
Semua Sinyal Topan Tropis Di Hong Kong Telah Dibatalkan (19 Agustus 2020 Pukul 13.20)
Hong Kong Observatory (香港天文台) hari ini (19 Agustus 2020) pukul 13.20 telah membatalkan semua sinyal topan tropis di Hong Kong.
Topan Tropis Sinyal Turun Menjadi No. 3 Di Hong Kong (19 Agustus 2020 Pukul 11.10)
Topan tropis Higos sedang menjauhi Hong Kong dan sekarang berada sekitar 150 km dari barat Hong Kong, untuk itu Hong Kong Observatory (香港天文台) pagi ini (19 Agustus 2020) pukul 11.10 menurunkan sinyal topan tropis dari no.8 menjadi no.3. Kekuatan angin di wilayah Hong Kong saat ini sekitar 41 - 46 km/jam.
Topan Tropis Sinyal Turun Menjadi No. 8 Di Hong Kong (19 Agustus 2020 Pukul 07.40)
Topan tropis Higos mulai menjauhi Hong Kong dan sekarang berada sekitar 100 km dari barat Hong Kong, untuk itu Hong Kong Observatory (香港天文台) pagi ini (19 Agustus 2020) pukul 07.40 menurunkan sinyal topan tropis dari no.9 menjadi no.8 dengan arah angin dari barat.
Topan Tropis Sinyal No. 9 Di Hong Kong (19 Agustus 2020 Pukul 01.30)
Topan tropis Higos sedang berada paling dekat Hong Kong, untuk itu Hong Kong Observatory (香港天文台) malam ini (19 Agustus 2020) pukul 01.30 menaikkan sinyal topan tropis dari no. 8 menjadi no. 9.
Topan Tropis Sinyal No. 8 Di Hong Kong (18 Agustus 2020 Pukul 22.40)
Topan tropis Higos semakin mendekati Hong Kong dan sekarang berada 130 km dari selatan-tenggara Hong Kong, untuk itu Hong Kong Observatory (香港天文台) malam ini (18 Agustus 2020) pukul 22.40 menaikkan sinyal topan tropis dari no. 3 menjadi no. 8 dengan arah angin dari Timur Laut.
Topan Tropis Sinyal 3 Di Hong Kong (18 Agustus 2020 Pukul 14.20)
Depresi tropis telah menguat menjadi sebuah topan tropis dan semakin mendekati wilayah Hong Kong, maka Hong Kong Observatory (香港天文台) hari ini (18 Agustus 2020) pukul 14.20 menaikkan sinyal topan tropis dari no 1 menjadi no 3.