Terima kasih kepada semua pembaca yang telah setia mengikuti berita dan artikel yang saya tulis di Oranghongkong.com. Dengan ini saya memperkenalkan nama saya Harris Tsam, adalah pendiri sekaligus penulis dan webmaster situs Oranghongkong.com yang besar di daerah Yuen Long, Hong Kong. Banyak sekali pembaca bahkan teman-teman Indonesia sampai saat ini sering mempertanyakan mengapa saya orang Hong Kong dan hanya pernah tinggal di Indonesia 4 tahun sewaktu remaja, tetapi bahasa Indonesia masih fasih seperti orang Indonesia bahkan membuka situs Oranghongkong.com dalam bahasa Indonesia untuk membagi pengetahuan tentang Hong Kong.
Mulai sekarang saya membuka kolom baru dengan tema "Tentang Penulis" dan sedikit demi sedikit menceritakan pengalaman hidup saya dan penyebab kenapa saya belajar berbahasa Indonesia dan jatuh cinta kepada Indonesia.
Tidak pernah diajarkan bahasa Indonesia pada masa kecil
Ayah saya adalah asli orang Hong Kong dan Ibu saya adalah seorang keturunan campuran Hong Kong dan Indonesia. Namun dengan berbagai alasan, Ibu saya tidak pernah mengajarkan bahasa Indonesia dan tidak mempunyai banyak kesempatan mendengar Ibu saya berbicara bahasa Indonesia.
Ikut orang tua ke Indonesia sewaktu usia 11 tahun
Sewaktu saya duduk dibangku Secondary (SMP) kelas 1, orang tua saya memutuskan pindah ke Jakarta, Indonesia untuk membuka bisnis. Pada saat itu usia saya 11 tahun dan waktu itu saya tidak mempunyai bayangan seperti apa Indonesia.
Kursus pribadi Bahasa Indonesia di rumah selama 6 bulan
Karena saya sama sekali tidak mengerti bahasa Indonesia dan orang tua saya ingin saya masuk ke sekolah lokal untuk lebih mengerti budaya Indonesia, maka mereka memutuskan mencari seorang guru les orang Medan yang besar di Surabaya yang bisa berbahasa Chinese untuk mengajarkan saya berbahasa Indonesia, dan hal tersebut menjadi salah satu penyebab mengapa Bahasa Indonesia saya mempunyai logat Jawa.
Sekolah di sekolah lokal dan tidak naik kelas pada tahun pertama karena masalah bahasa
Setelah kursus pribadi selama 6 bulan di rumah, orang tua mulai mencari sekolah lokal yang mau menerima saya sebagai murid. Setelah mencoba beberapa sekolah kemudian saya diterima di sebuah sekolah di daerah Pondok Indah, Jakarta Selatan yang mau memberikan kesempatan kepada saya untuk memulai dari kelas SMP kelas 1, tetapi saya tidak naik kelas pada tahun pertama karena kemampuan berbahasa Indonesia saya masih sangat terbatas pada waktu itu.
Pelajaran Bahasa Indonesia selalu mendapat nilai 9
Berkat dukungan kepala sekolah, guru dan teman-teman sekolah, pada tahun ke 2 nilai saya mengalami lonjakan bahkan nilai pelajaran Bahasa Indonesia saya sering kali mendapatkan nilai 9 dan nilai-nilai ujian selalu mendapat peringkat menengah.
Meninggalkan Indonesia dengan hati sedih
Pada tahun ke 4 saya di Indonesia, yaitu SMP kelas 3, saya telah beradaptasi dengan budaya Indonesia bahkan merasa diri saya telah menjadi seorang Indonesia berkat keramah-tamahan orang-orang di sekeliling saya yang selalu memperhatikan dan membantu saya pada waktu itu. Suatu hari saya mendapat kabar buruk dan kita sekeluarga harus meninggalkan Indonesia dan kembali ke Hong Kong. Dengan berat hati saya harus meninggalkan semua teman-teman saya pada waktu itu.
Kembali bersosialisasi dengan orang lokal Hong Kong tetapi tidak lupa dengan Indonesia
Setelah saya kembali ke Hong Kong, saya bekerja dan sambil melanjutkan sekolah dan kuliah. Pergaulan saya juga terutama dengan orang-orang lokal Hong Kong, meskipun pada waktu itu juga mempunyai teman orang Indonesia, tetapi pada saat itu anak muda dari Indonesia jumlahnya sangat sedikit.
Mulai membuka usaha dan kembali berhubungan dengan banyak orang Indonesia
Setelah bekerja di lingkungan orang lokal Hong Kong dengan profesi sebagai IT selama lebih dari 20 tahun, saya mempunyai kesempatan untuk membuka perusahaan fotografi dan dengan bantuan beberapa teman dari Indonesia maka saya mendapat banyak pelanggan dari berbagai kota di Indonesia.
Memulai situs Oranghongkong.com sewaktu masa pandemi
Karena profesi saya sebagai IT, pada tahun 2000 mulai mempunyai pikiran untuk membuat sebuah situs yang menceritakan Hong Kong dalam Bahasa Indonesia, tetapi karena banyak kesibukan dari pekerjaan dan masih melanjutkan berbagai kursus, maka keinginan tersebut tidak tercapai selama hampir 20 tahun.
Pada awal pandemi Covid-19 melanda Hong Kong, bisa dikatakan semua pekerjaan saya terhenti dan pada waktu itu saya teringat dengan keinginan saya untuk membuat situs. Lalu saya membuat sebuah situs dengan tujuan memberikan informasi tentang Hong Kong kepada teman-teman dan pelanggan saya, tetapi yang paling utama adalah menulis artikel dan berita tentang apa yang sedang terjadi di Hong Kong untuk orang Indonesia yang tinggal atau bekerja di Hong Kong.
Terima kasih telah membaca cerita sekilas tentang saya dan mengapa saya membuat situs Oranghongkong.com. Di artikel-artikel berikutnya saya akan menceritakan pengalaman-pengalaman menarik mulai dari masa kecil saya.