MTR Hong Kong Mengurangi Diskon Dari 20% Menjadi 5% Mulai 1 April 2021 Dan Dicela Oleh Banyak Pihak
Perusahaan MTR mengumumkan bahwa masa diskon 20% dengan kartu Octopus berakhir hari ini (31 Maret 2021) dan sebagai gantinya hanya memberikan diskon 1.7% untuk tarif tiket MTR biasa atau diskon 5% tarif dengan menggunakan kartu Octopus atau e-wallet. Hal ini dicela oleh sebagian anggota legislatif dan masyarakat Hong Kong karena hal ini tidak berbeda dengan menaikan tarif MTR pada masa pandemi.
Direktur Komersial dan Anggota Dewan Direktur Eksekutif MTR, Jeny Yeung Mei-chun (楊美珍) pada sebuah wawancara radio di Hong Kong menyatakan mengerti masyarakat berkeinginan untuk mendapatkan diskon yang lebih besar untuk tarif MTR. Namun pihak perusahaan MTR harus mempertimbang banyak hal, seperti mempertahankan kualitas pelayanan, tetap melindungi posisi para karyawan agak tidak di PHK pada masa pandemi ini dan lainnya. Pada masa pandemi pemasukan MTR turun secara drastis karena High Speed Rail antar Hong Kong dan China Daratan berhenti beroperasi dan jumlah penumpang untuk pelayanan lokal juga berkurang.
Jeny Yeung menyarankan masyarakat yang sering menggunakan MTR untuk membeli tiket bulanan MTR agar mendapatkan diskon yang lebih maksimal.